Tak Mau Blusukan, Ahok Ingin Jokowi Kalah di Pilpres -->

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

Masukkan kode iklan di sini. Direkomendasikan iklan ukuran 970px x 250px. Iklan ini akan tampil di halaman utama, indeks, halaman posting dan statis.

HPK

Tak Mau Blusukan, Ahok Ingin Jokowi Kalah di Pilpres

Admin
Jumat, 06 Juni 2014
Majalah45.com -  - Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, mengungkapkan keengganannya untuk mengikuti gaya blusukan Gubernur DKI Non-aktif Joko Widodo (Jokowi). Pria yang akrab disapa Ahok itu pun berharap Jokowi kalah dalam pemilihan presiden 9 Juli mendatang.

“Mudah-mudahan Pak Jokowi gagal, supaya dia balik lagi jadi gubernur. Jadi ada lagi yang blusukan. Jadi kalian tidak mendesak saya untuk blusukan. Doa orang Gerindra begitu,” kata Ahok kepada wartawan di Balai Kota Jakarta, Jumat (6/6/2014).

Semenjak menjabat menjadi Plt Gubernur DKI Jakarta, Ahok memang sering sekali dicecar pertanyaan seputar gaya bekerjanya yang berbeda dengan gaya blusukan Jokowi. Ia dianggap lebih kerap bekerja di dalam Balai Kota ketimbang blusukan.

“Kemarin saya blusukan di Ciliwung. Itu blusukan versi Ahok. Kalau saya blusukan malah nggak kerja nanti, maunya makan melulu,” kata Ahok.

Masih terkait dengan blusukan, pria asal Belitung Timur itu juga mempromosikan aplikasi SafetiPin, yang bisa diinstal di tiap smartphone warga Jakarta. Menurutnya, aplikasi ini juga bisa dipakai untuk mengontrol masyarakat dengan mengetahui tingkat keamanan daerah-daerah di Jakarta.

“Udah yang penting kalian masuk SafetiPin, jadi saya bisa lihatin kamu di mana. Sama saja (dengan blusukan) kan? Hehe..” kata dia.

Saat ini aplikasi tersebut sudah tersedia di Google Play meski hanya tersedia yang berbahasa Inggris. Sedangkan versi Bahasa Indonesia akan diluncurkan dalam waktu dekat.
 (http://news.detik.com/pemilu2014/read/2014/06/06/162153/2601771/1562/tak-mau-blusukan-ahok-ingin-jokowi-kalah-di-pilpres?991104topnews)